Selasa, 06 Agustus 2013

Ini Dia Daftar Pemain Timnas untuk Laga Lawan Filipina


Jakarta - Badan Tim Nasional (BTN) memanggil 22 pemain untuk laga uji coba melawan Filipina. Di antara nama-nama tersebut, terdapat nama Dian Agus Prasetyo, yang sudah cukup lama tak membela timnas.


Tim nasional Indonesia senior akan beruji coba dengan Filipina pada tanggal 14 Agustus mendatang. Stadion Manahan di Solo, Jawa Tengah, dipilih sebagai tempat penyelenggaraan laga tersebut.

Dari tiga kiper yang dipilih pelatih Jacksen F. Tiago, salah satunya adalah Dian Agus. Penjaga gawang Barito Putera itu akan mengisi satu slot kosong yang ditinggalkan Kurnia Meiga.

Jacksen memang sudah merelakan Meiga ke timnas U-23 proyeksi SEA Games Myanmar 2013 nanti. Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, dan I Made Wirawan (Persib Bandung) tak tergeser.

Sejatinya Dian Agus bukanlah wajah baru di timnas. Dia kerap berperan sebagai kiper cadangan saat BTN dipimpin Rahim Soekasah. Waktu itu Dian Agus bermain untuk Pelita Jaya.

Seluruh pemain yang dipanggil akan mengikuti latihan pertama pada Minggu (11/8/2013) mendatang di Stadion Manahan.

"Pemanggilan pemain ke timnas dimulai hari ini. Pada tanggal 10 Agustus mereka dijadwalkan mulai berdatangan di Solo,” ujar Sekretaris BTN, Sefdin Saifudin.

Uji coba kontra Filipina dilakukan sebagai persiapan menghadapi lanjutan Kualifikasi Piala Asia 2015 Grup C. Pertandingan terdekat yang akan dilakoni timnas adalah melawan China pada 15 Oktober mendatang di Jakarta.

Indonesia saat ini berada di urutan terbawah klasemen sementara Grup C dengan poin nol. Dua kali bertanding, Indonesia kalah 0-1 dari Irak dan kalah 1-2 dari Arab Saudi.

Daftar pemain timnas untuk laga melawan Filipina:

Kiper: Andritany (Persija), I Made Wirawan (Persib), Dian Agus Prasetyo (Barito Putera).

Bek: Hasim Kipuw (Arema Indonesia), Ruben Sanadi (Persipura), Victor Igbonefo (Arema Indonesia), Abdul Rahman (Sriwijaya FC), M. Roby (Persisam), Firdaus Ramadan (Persita).

Gelandang: Yustinus Pae (Persipura), Slamet Nurcahyo (Persiba Bantul), Raphael Maitimo (Mitra Kukar), M. Taufiq (Persebaya 1927), Ahmad Bustomi (Mitra Kukar), Stefano Lilipaly (Almere City), Vendry Mofu (Semen Padang), Andik Vermansah (Persebaya 1927).

Penyerang: Greg Nwokolo (Arema Indonesia), Titus Bonay (Semen Padang), Patrich Wanggai (Persipura), Ferdinand Sinaga (Persisam), Boaz Solossa (Persipura)


(fem/mfi)
Info Sepakbola Liga Indonesia : Berita | Klasemen | Jadwal Pertandingan | Hasil Pertandingan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut