Sabtu, 29 September 2012

masakan bahan tahu

Orak-arik Tahu

Bahan:
  • 2 sendok makan minyak sayur
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 25 gram bawang Bombay, cincang
  • 1 buah cabai merah, buang bijinya, cincang halus
  • 100 gram daging ayam, cincang
  • 300 gram tahu putih yang bagus, tiriskan, cincang halus
  • 100 gram rebung rebus/kalengan, iris halus
  • 2 sendok makan air
  • ½ sendok tehmerica bubuk
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 2 sendok teh garam
  • 1 batang daun bawang, iris halus
Cara membuat:
  1. Tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga harum.
  2. Kemudian masukkan cabai merah, aduk hingga layu.
  3. Tambahkan daging ayam, aduk hingga berubah warna dan kering.
  4. Masukkan tahu dan rebung, aduk hingga rata.
  5. Tambahkan air dan bumbu lainnya. Aduk rata dan masak hingga kering.
  6. Angkat dan sajikan hangat.
Untuk 4 orang
Selamat mencoba…
Share

Tahu Telur Pedas Manis

Bahan untuk membuat Tahu Telur Pedas Manis:
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
  • 2 siung bawang putih, lalu memarkan
  • 1 cm jahe, lalu memarkan
  • 1 batang serai, ambil bagian yg putihnya saja, lalu memarkan
  • 1 cm lengkuas, lalu memarkan
  • 2 buah cabai merah, buang bijinya, iris serong tipis
  • 2 batang daun bawang, iris serong tipis
  • 3 bungkus tahu telur, iris melintang 2 cm, goreng setengah matang
Bumbu, aduk rata :
  • 2 sendok makan saus ikan
  • 2 sendok makan kecap asin
  • 2 sendok makan saus cabai botolan, siap pakai
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok teh terasi goreng, haluskan    * 2 sdm air jeruk nipis
  • 1 sendok teh garam
Cara memasak :
  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih, jahe, serai dan lengkuas hingga harum
  2. masukkan tahu telur goreng, aduk pelan agar tidak hancur
  3. tunagi bumbu, aduk rata
  4. tambahkan cabai merah dan daun bawang
  5. aduk sekali lagi hingga semua bahan matang
Selamat Mencoba….
untuk 6 porsi
Share

RESEP MASAKAN SUP TAHU PEKING

Bahan-bahan:
  • 150 gram daging ayam, cincang
  • 1 sendok teh daun bawang, cincang
  • 2 cm jahe, parut
  • 1 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh lada bubuk
  • 1.000 cc air
  • ½ sendok tah kaldu ayam bubuk
  • 2 sendok makan kecap asin
  • ½ sendok teh garam
  • ¼ sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 3 buah jamur hioko kering, rendam, iris tipis
  • 8 buah kacang gingko
  • 200 gram sawi putih, potong 2 cm
  • 1 buah tahu sutra, potong dadu
  • 3 lembar daging asap, potong kecil
  • 1 sendok makan maizena + 2 sendok makan air
Cara Membuat Resep Masakan Sup Tahun Peking:
  1. Campur daging ayam, lada, garam, kecap asin, jahe, daun bawang. Aduk rata. Bentuk bola-bola.
  2. Didihkan air, masukkan bola-bola daging ayam. Masak hingga mengapung, angkat, tiriskan.
  3. Panaskan kembali air rebusan, masukkan kecap asin, garam, kaldu, lada, gula pasir.
  4. Tambahkan kacang gingko, jamur hioko, sawi putih. Masak hingga matang. Masukkan tahu sutra, bola-bola daging, daging asap. Aduk-aduk.
  5. Tambahkan larutan maizena, aduk rata. Masak hingga mendidih, angkat.
  6. Hidangkan.
Selamat Mencoba….
Untuk 3 porsi
Share

Resep Tahu Bumbu Bali

Resep Bahan Tahu Bumbu Bali :
  • 400 gram tahu putih/tahu cina, potong
  • 2 buah tomat, potong
  • 1 ruas ibu jari jahe, memarkan
  • 1 sendok makan gula merah sisir
  • minyak goreng secukupnya
Resep Bumbu Halus Tahu Bumbu Bali :
  • 6 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 10 buah cabai merah, sebagian buang bijinya
  • 1/2 sendok teh terasi bakar
  • garam halus secukupnya
Cara Membuat Tahu Bumbu Bali :
  1. Goreng tahu hingga matang atau setengah matang.
  2. Panaskan 3 sendok makan minyak goreng, tumis bumbu halus dan jahe, hingga harum. Masukkan tomat dan gua merah, aduk hingga bumbu matang.
  3. Masukkan tahu goreng, aduk rata sampai bumbu meresap. Hidangkan.
Selamat mencoba Resep Tahu Bumbu Bali
Share

Sate Udang Isi Tahu

Bahan-Bahan :
  • 300 gram udang kupas, haluskan
  • 2 sendok makan tepung maizena
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 putih telur ayam
  • 2 siung bawang putih, rebus matang, haluskan
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 buah (300 g) tahu Cina ukuran besar, potong 2 x 11/2 x 1 cm, rebus
  • minyak goreng, untuk olesan
  • 1 batang tebu, kupas kulit, potong ukuran 12 cm x 1/2 cm
Bahan untuk Sambal Kecap:
  • 8 sendok makan kecap manis
  • 6 butir bawang merah, iris tipis
  • 6 buah cabai rawit merah, iris tipis
Cara Mengolah :
  1. Campur udang dengan tepung maizena, garam, gula, merica, dan putih telur. Aduk rata. Uleni hingga rata.
  2. Masukkan bawang putih dan daun bawang, uleni kembali hingga rata. Sisihkan.
Cara Membuat Sambal Kecap:
  1. Campur semua bahan, aduk hingga rata.
Cara memasak:
  1. Ambil satu potong tahu, tusukkan ke bagian tengah tebu.
  2. Ambil 2 sdm adonan udang, bungkus tahu dengan adonan udang hingga berbentuk lonjong.
  3. Lakukan hingga adonan habis.
  4. Olesi masing-masing satai udang dengan minyak hingga rata.
  5. Panggang di atas bara api sambil balik sekali-sekali hingga matang. Angkat.
  6. Sajikan bersama sambal kecap.
Selamat Mencoba…
Share

Resep Selada Tahu

Bahan – bahan :
1 (300 gram) tahu sutera atau tahu jepang
1 potong dada ayam rebus, suwir
25 gram suun, rendam lunak
2 butir telur, buat dadar, iris
3 lembar daun selada
1 buah tomat, iris
Saus :
100 ml minyak jagung
1 sendok makan mustard
3 sendok makan air jeruk nipis
garam, merica, dan gula pasir secukupnya
Cara membuat Resep Selada Tahu :
Kukus tahu selama 10 menit, angkat, lalu potong dadu.
Saus : campur minyak jagung dengan mustard, aduk rata, tambahkan air jeruk nipis, garam, merica, dan gula pasir, aduk rata.
Penyajian : siapkan pinggan, tata daun selada, tahu, suun, telur dadar, ayam suwir, dan tomat, tuangkan saus diatasnya.
Sajikan dingin.
Hasil 2 Porsi
Share

RESEP TAHU SAUS TIRAM

Bahan untuk membuat Tahu Saus Tiram:
  • 2 siung Cabe merah iris
  • 4 siung bawang putih iris
  • 1 batang daun bawang iris
  • 1 piring tauge kecil
  • 6 tahu bandung potong kotak
  • 2 cm jahe memarkan
  • 1 bungkus saori saus tiram
  • 1 sendok teh merica
  • 1 sendok teh bumbu masak
  • 1 sedok makan kecap manis
  • minyak untuk menumis (secukupnya)
CARA MEMBUAT
  1. Goreng tahu yg sudah dipotong sampai setengah matang lalu tiriskan
  2. Tumis bawang putih, daun bawang, jahe dan cabe sampai harum
  3. Masukkan tauge, tumis sampai layu
  4. Masukkan tahu yang sudah digoreng setengah matang (campur dan aduk-aduk)
  5. Masukkan merica, saori, bumbu masak dan kecap manis aduk sampai rata
  6. Bila sudah matang, angkat dan sajikan selagi hangat
Selamat mencoba…
Untuk 6 orang
Share

Resep Masakan Tahu Bumbu Rujak

Bahan yang perlu disiapkan:
  • 5 buah tahu
  • 1/2 mangkok santan kelapa
  • minyak goreng secukupnya
Bumbu untuk membuat Masakan Tahu Bumbu Rujak:
  • 4 biji cabe merah
  • cabe rawit secukupnya sesuai dengan selera Anda
  • 2 butir kemiri
  • asam atau tomat secukupnya sesuai dengan selera Anda
  • garam, gula, dan vitsin secukupnya
Cara memasak :
  1. Tahu digoreng setengah matang, kemudian cabe merah dihilangkan isinya lalu ditumbuk hingga halus bersama cabe rawit dan kemiri.
  2. Setelah itu jika sudah halus lalu ditumis dengan ditambah asam atau tomat dan gula sampai tercium aroma harum, selanjutnya masukkan tahu.
  3. Jika bumbu sudah merata pada tahu, tuangkan santan pada bumbu yang sudah merata tadi.
  4. Tunggu sampai mendidih dan biarkan hingga hampir kering, lalu angkat, hidangkan.
Selamat mencoba….
Catatan : tahu dapat diganti dengan tempe dengan cara memasak yang sama seperti di atas.
Share

Kembang Tahu Goreng

Bahan yang harus disuapakan :
  • 3 butir telur ayam, kocok sampai rata
  • 4 batang daun bawang, iris – iris melintang tipis
  • 200 gram kembang tahu kering, kemudian rendam hingga lunak, potong ukuran 14 x 14 cm
  • minyak untuk menggoreng
Bahan untuk adonan ikan :
  • 2 sendok makan minyak sayur
  • 100 gram bawang Bombay, cincang sampai halus
  • 200 gram daging ikan tenggiri, cincang sampai halus
  • 1 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh garam
Saus untuk Kembang Tahu Goreng, aduk hingga merata :
  • 50 gram bawang Bombay, cincang agak halus
  • 10 butir cabai rawit merah, iris sampai halus
  • 150 ml air matang
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh cuka masak
Cara membuat Kembang Tahu Goreng:
  1. Adonan Ikan : panaskan minyak kemudian tumis bawang Bombay hingga harum dan layu.
  2. Masukkan ikan yang sudah dicincang, merica, dan garam. Aduk-aduk hingga matang dan merata. Angkat, sisihkan.
  3. Aduk telur bersama daun bawang, dan adonan ikan hingga rata.
  4. Isi setiap potong kembang tahu dengan 2 sendok teh adonan telur dan ikan. Lipat bentuk amplop.
  5. Panaskan minyak yang banyak di atas penggorengan dengan api sedang. Goreng martabak kembang tahu hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan.
  6. Sajikan segera bersama saus.
Untuk 13 orang. Selamat mencoba…
Share

Tahu Lapis Goreng

Bahan utama untuk membuat Tahu Lapis Goreng:
2 tahu putih besar, kemudian dipotong dengan ketebalan 1 cm
Bahan Isi :
  • 250 gram udang yang sudah dikupas, lalu dicincang sampai halus
  • 2 sendok makan tepung kanji
  • 1 sendok makan daun bawang, kemudian diiris – iris sampai halus
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
Bahan Pelapis :
  • 75 gram tepung terigu
  • 150 ml air
  • 1 butir telur ayam
  • 1/2 sendok teh garam
Cara Membuat Tahu Lapis Goreng :
  1. Aduk (bahan isi) lalu oleskan ke tahu
  2. Kemudian kukus tahu sampai matang
  3. Aduk bahan pelapis kemudian celupkan tahu ke dalam bahan pelapis.
  4. Goreng hingga matang.
Selamat mencoba….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut